banner 468x60

Plt Kadis P3AP2KB Serahkan Alat Operasional Bagi PLKB

PLKB

READ.ID – Bertempat di Dinas P3AP2KB, Asisten Pembangunan yang juga merupakan Plt Kepala DP3AP2KB, Rusmiati Pakaya menyerahkan alat operasional kepada Petugas Lapangan Keluarga Berencana (PLKB) Kecamatan Popayato Barat Kabupaten Pohuwato.

Dengan didampingi Kepala Seksi DAK Fisik KB, Parhan Liputo, Plt Kadis P3AP2KB Rusmiati Pakaya menjelaskan bahwa sebagian dari DAK Fisik KB telah diserahkan.

Sementara yang lainnya sudah diantar langsung ke lokasi oleh pihak ketiga seperti lemari, kursi rapat, kursi direksi, meja rapat.

“Yang diserahkan saat ini merupakan salah satu bantuan yang bisa diangkut dan kebetulan teman-teman PLKB mau mengantar laporan bulanan ke DP3AP2KB, maka sekaligus kami serahkan sound speaker dan printer kepada mereka,” jelasnya.

Menurut Plt Kadis P3AP2KB, Rusmiati Pakaya, seluruh kecamatan telah mendapat pengeras suara berupa sound speaker atau warles serta printer dan laptop.

“Dari awal semua memiliki (pengeras suara), tetapi seiring waktu berjalan sebagian besar rusak, karena pada berapa tahun lalu semua dapat mini sound, oleh karena sudah rusak maka di tahun ini digantikan lagi dengan warles dan sound speaker. Prinsipnya semua dapat tetapi bentuknya beda, ini adalah kebutuhan untuk sosialisasi dan penyuluhan KB”,ungkap Ibu Ojon sapaan akrab Rusmiati Pakaya.

Masih menurut Assisten Pembangunan Rusmiati Pakaya, salah satu syarat untuk bisa mendapat alat yang baru ketika yang lama memang benar-benar sudah tidak bisa diperbaiki dan harus dikembalikan tercatat di bidang aset.

Memang dari hari kehari kinerja PLKB harus ditingkatkan, sementara di satu sisi kinerja mereka sudah dipantau langsung oleh BKKBN Pusat walaupun penilaian kinerjanya melalui kabupaten.

Untuk itu diharapkan agar aset yang ada ini benar-benar dimanfaatkan dengan baik untuk kebutuhan serta dijaga dan dirawat keberadaannya sehingga bisa bertahan lama. (Adv/Dodi/RL/Read)

Baca berita kami lainnya di

banner 468x60