READ.ID – Kabid Humas Polda Gorontalo Kombes Pol Wahyu Tri Cahyono, membenarkan adanya penangkapan terhadap 7 orang teroris di Kabupaten Pohuwato.
“Iya memang benar ada penangkapan teroris. Jumlahnya ada 7 orang,” ujarnya melalui sambungan telepon selulur, Jumat (27/11/2020).
Namun, menurut Wahyu, pihaknya belum bisa memberikan tanggapan lanjut mengenai peristiwa penangkapan itu.
“Untuk lebih jelasnya, nanti Mabes Polri yang akan menyampaikan. Karena itu wewenang mereka,” ungkapnya singkat.
Sebelumnya, Tim Densus 88 Mabes Polri berhasil menangkap 7 orang terduga teroris di wilayah Pohuwato.
Dari tangan para terduga teroris itu, polisi mengamankan sejumlah barang bukti.Diantaranya 2 senjata api rakitan dan satu pistol, serta sejumlah senjata tajam lainnya.
Sebelumny, Kapolres Pohuwato, AKBP Teddy Rayendra mengatakan memang ada 7 orang teroris yang diamankan tadi malam oleh Tim Densus 88.
“Mereka ditangkap di dua lokasi berbeda yakni di Kecamatan Randangan dan Buntulia,” ungkap Teddy saat diwawancarai awak media.
Informasi terakhir, ketujuh terduga teroris yang diamankan di Pohuwato tersebut sudah dibawa ke Jakarta melalui jalur udara.
(RL/Read)