Polda Gorontalo Patroli Antisipasi Aksi Premanisme dan Pungli di Kawasan Pelabuhan

Premanisme Pungli Gorontalo

READ.ID – Kepolisian Resor (Polres) Gorontalo Kota bersama Tim Resmob Polda Gorontalo menggelar patroli untuk mengantisipasi aksi premanisme dan pungutan liar (Pungli) di kawasan pelabuhan barang Pelindo Kota Gorontalo, Sabtu (12/6/2021) malam.

Pada patroli kali ini dipimpin langsung Kasat Reskrim Polres Gorontalo Kota AKP Laode Arwansyah dengan diikuti oleh Anggota Resmob Polda Gorontalo dan Resmob Rajawali polres Gorontalo kota (Unit Resmob dan Penyidik).

“Berdasarkan wawancara dan pulbaket yang didapat dari supir truk kontainer a.n. Rivon dan beberapa supir yang sedang melakukan aktifitas bongkar muat peti kemas bahwa kegiatan yang selama ini mereka lakukan berjalan lancar dan untuk sementara belum ada tindakan premanisme serta pungli yang dilakukan oleh oknum Petugas Pelindo ataupun preman,” jelas Akp Laode.

Lanjut Laode, dari keterangan Petugas Security Pelindo dan Anggota Polsek Kawasan Pelabuhan Gorontalo yang melakukan pengamanan di Pelabuhan Pelayaran Pelni dan Kontainer bahwa, aktifitas Pelayaran berjalan dengan aman, baik dan lancar, serta apabila ditemukan adanya tindak pidana premanisme dan pungli maka akan dikoordinasikan atau diberitahukan kepada Kepolisian Resor Gorontalo kota.

Ditempat lain, Kabid Humas Polda Gorontalo Kombes Pol. Wahyu Tri Cahyono, SIK mengungkapkan, patroli yang dilakukan ini merupakan tindak lanjut perintah Kapolri kepada Polda dan Polres Jajaran untuk memberantas dan menindak setiap aksi premanisme yang meresahkan masyarakat.

Perintah itu terkait dengan instruksi langsung dari Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi) kepada Kapolri untuk menindak tegas preman yang sering melakukan pemalakan terhadap sopir kontainer.

“Seluruh Polda dan Polres jajaran harus menindak tegas aksi premanisme yang meresahkan. Hal itu demi menjamin keselamatan dan memberi rasa tenang kepada masyarakat,” ujar Wahyu.

(Read/Polda)

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version