READ.ID – Tidak adanya pasokan air bersih dari jaringan pipa Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Moolango Kabupaten Pohuwato untuk masyarakat masih menjadi persoalan beberpa waktu terakhir.
Tidak adanya pasokan air tersebut dikarenakan rusaknya jaringan pipa utama dibagian hulu dari Perumdam Tirta Moolango, akibat banjir bandang yang melanda Desa Hulawa beberapa waktu lalu.
Menanggapi kondisi tersebut, Kepolisian Resor (Polres) Pohuwato, mengambil langkah cepat dengan mendistribusikan air bersih kepada masyarakat Kecamatan Duhiadaa.
“Hari ini sekitar pukul 15.00 wita, telah dilaksanakan pendistribusian air bersih kepada masyarakat umum yang berada di wilayah Kecamatan Duhiadaa oleh Polres Pohuwato,”ungkap Usman Gani salah satu warga, Minggu (20/04/2024)
Dijelaskan Usman, air bersih diambil langsung dari Pipa penyaluran air bersih milik Perumdam Tirta Moolango yang ada di Desa Buntulia Tengah, Kecamatan Buntulia.
“Kemudian diangkut menggunakan 1 unit Truk Dalmas yang bermuatan Tangki berukuran 2200 Liter,”tuturnya
Ditambahkan Usman, pendistribusian air bersih dilaksanakan bertujuan untuk mengatasi keluhan masyarakat karena terhentinya pasikan air dari Perumdam Tirta Moolango.
Mewakili masyarakat Kecamatan Duhiada, Usman memberikan apresiasi atas kepedulian jajaran Polres Pohuwato.
“Terima kasih Polres Pohuwato, terima kasih Pak Kapolres, Alhamdulillah hari ini kami masyarakat terbantukan dengam pasokan air ini,”pungkasnya