READ.ID – Kepolisian Resor (Polres) Pohuwato berhasil mengamankan 1 unit alat berat Excavator, dari lokasi Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI), Hutino, Kecamatan Buntulia, Kabupaten Pohuwato, pada Kamis (20/11/2025), sekitar pukul 03.00 Wita.
Informasi yang berhasil didapat, alat berat merek Hyundai terdebut kini diamankan di Polres Pohuwato guna pemeriksaan lebih lanjut.
Tidak hanya alat berat, sumber kepolisian menyebut 1 orang inisial AR, serta 1 operator turut diamankan untuk dilakukan pemeriksaan.
“1 unit alat berat merek Hyundai, dan satu orang saat ini sedang dilakukan pemeriksaan,”ungkapnya
Hingga berita ini diterbitkan, awak media masih berupaya melakukan konfirmasi langsung kepada pihak Kepolisian Polres Pohuwato.
Sementara itu, Kanit Tipidter Polres Pohuwato, Aipda Amzay saat ditanya mengatakan bahwa, saat ini pihaknya tengah melakukan pemeriksaan.
“Masih diperiksa, nanti setelah pemeriksaan ya,” pungkasnya











