Program Penurunan Angka Stunting Tetap Jadi Prioritas Pemkot Gorontalo

READ.ID – Penurunan angka stunting tetap menjadi fokus program prioritas Pemerintah Kota Gorontalo, khususnya oleh Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKB-P3A) Kota Gorontalo.

Untuk itu, berbagai upaya dan langkah yang dilakukan oleh DPPKB-P3A untuk menekan laju pertumbuhan stunting.

Diantaranya, berkat cara dan langkah yang dituangkan dalam program kerja oleh DPPKB-P3A, sehingga mampu menurunkan prevelensi stunting di Kota Gorontalo dari 26,5 persen pada tahun 2021, menjadi 19,1 persen pada tahun 2022.

Hal ini dijelaskan Kepala DPPKB-P3A Kota Gorontalo, Eladona Oktamina Sidiki, pada Rakor tim percepatan penurunan stunting yang dirangkaikan dengan rembuk stunting tingkat kota Gorontalo, Kamis (14/3/2024).

Dikatakan Eladona, selain dukungan Pemerintah Kota Gorontalo baik Wali Kota Gorontalo, Wakil Wali Kota Gorontalo dan Sekretaris Daerah Kota Gorontalo, hasil yang diraih ini adalah wujud dari kolaborasi semua unsur terkait termasuk masyarakat.

Lebih lanjut, kata Eladona, untuk mencegah stunting sendiri, maka gizi dan zat besi pada ibu hamil harus tercukupi.

Sehingga, dalam memenuhinya, pihaknya terus berkolaborasi dengan Dinas Kesehatan Kota Gorontalo terutama Puskeskmas, bahkan PKK di semua wilayah.

Ia pun menyebut, ada banyak sumber protein hewani yang harganya terjangkau dan bisa didapatkan di sekitar kita.

“Nah, yang paling penting menurunkan stunting dengan menambahkan protein hewani seperti telur, ikan, ayam, daging dan susu”, jelas Eladona.

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version