Program TJSL Alfa Midi Peroleh Apresiasi Wali Kota Gorontalo

Program TJSL Alfa Midi

READ.ID – Wali Kota Marten Taha menyampaikan apresiasi terhadap pihak PT Midi Utama Indonesia Tbk atau Alfa Midi, sebab telah menunaikan tanggung jawab sosial lingkungan (TJSL) di Kota Gorontalo.

Hal ini disampaikan Wali Kota Gorontalo, pada kegiatan penyerahan bantuan bahan pokok yang merupakan program TJSL Alfa Midi kepada warga Kelurahan Limba B, Jumat (17/5/2024).


banner 468x60

Dikatakan Marten Taha, bahwa perusahaan harus memiliki tanggungjawab terhadap lingkungan sosial yang mereka tempati. Sehingga, apa yang dilakukan oleh pihak Alfa Midi, dapat menjadi contoh dari perusahaan lain yang ada di Kota Gorontalo.

Bagi Marten Taha, pihaknya tidak menilai dari besarnya bantuan yang diberikan. Namun, lebih melihat dari keikhlasan pihak perusahaan.

“Bahkan, kegiatan yang dilaksanakan ini pun menjadi ajang silaturahmi dirinya dengan masyarakat,” jelasnya.

Kegiatan penyerahan bantuan ini diawali dengan senam bersama. Selain dihadiri wali kota, kegiatan turut dihadiri juga oleh unsur pemerintah kelurahan dan kecamatan, serta dari dinas terkait.

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90