Progres Pembangunan Secaba TNI-AD di Kabgor Terus Dimatangkan

Secaba TNI
banner 468x60

READ.ID – Progres Pembangunan Secaba TNI-AD di Gorontalo terus dimatangkan dengan segera memasuki tahap peletakan batu pertama, yang direncanakan akan berlangsung pada hari Sabtu tanggal 29 mendatang.

Hal itu terungkap, usai rapat Rapat Persiapan Peletakan Batu Pertana Pembangunan Sekolah Calon Bintara (Secaba) TNI-AD, yang berlangsung di Ruang Madani, Selasa (/25/8/2020).


banner 468x60

Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo usai memimpin rapat tersebut menyampaikan, progres pembangunan ini tentunya tidak lepas dari koordinasi dari sejumlah pihak, mulai dari TNI-AD, Pemerintah Provinsi Gorontalo, Kabupaten Gorontalo, serta kabupaten/kota se-Provinsi Gorontalo.

“Alhamdulillah kita sudah menapaki titik awal pembangunannya. Kalau sebelumnya kita sudah melakukan persiapan tanah, administrasi, dan dananya. Maka Insya Allah hari Sabtu kita akan meletakkan batu pertama pembangunan Secaba TNI-AD,” ungkap Nelson.

“Saat ini Pemda Kabupaten Gorontalo terus berkoordinasi dengan TNI-AD, bahkan hingga ke pemerintah kecamatan dan desa. Mudah-mudahan dengan rapat hari ini, persiapannya lebih matang dan sukses hingga hari pertama peletakan batu pertamanya,” harapnya.

Peletakkan batu pertama nanti, akan dilakukan oleh Danrem 133 Nani Wartabone bersama Gubernur Gorontalo, serta disaksikan langsung oleh pemerintah daerah lainnya.

“Kami mendapat informasi bahwa pak Pangdam tidak bisa hadir. Jadi, yang meletakkan batu pertama itu, pak Danrem, Gubernur bersama kita semua (Pemda), sebab yang membangun ini tidak hanya TNI-AD tetapi kolaborasi bersama pemerintah daerah, baik provinsi maupun kabupaten/kota,” kata Nelson.

Diakui, perjuangan pembangunan Secaba TNI-AD ini, tentunya sempat mengalami sedikit kendala, terutama dalam proses pembebasan lahan.

“Memang kendalanya pada pembebasan tanah itu, namun hari ini sudah kita bebaskan dan hari ini juga Perkim sedang berada di Jakarta, bertemu dengan Kementerian ATR dan juga ahli waris,” tutup nelson.

Diketahui, lokasi pembangunan Secaba TNI-AD Gorontalo ini bertempat di Desa Ilomata dan Desa Molowahu Kecamatan Tibawa.

(Adv/Read)

 

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90