READ.ID – Rektor Universitas Negeri Gorontalo (UNG) Dr. Eduart Wolok, S.T, M.T, tertarik melihat cetakan prestasi yang dibuat oleh mahasiswa dan alumni UNG pada ajang Pekan Olahraga Nasional (PON).
Pimpinan tertinggi di UNG itu secara khusus mengundang para atlet yang berpreatasi untuk bertemu dengannya.
Dalam pertemuan itu secara Khusus Eduart Wolok berterima kasih dan memberikan apresiasi perjuangan para atlet yang merupakan mahasiswa dan alumni UNG dengan memberikan bonus uang tunai sebesar 50 juta rupiah serta dengan vouncher menginap di hotel damhil UNG
“Saya berterima kasih kepada atlit dan pelatih yang membawa nama harum Gorontalo dan UNG dengan meraih medali emas dan perunggu. Ini sungguh sangat luar biasa,” ungkap Rektor UNG.
Sementara itu Ketua Tim Sukses PON Papua Maman Zakaria mengapresiasi perhatian yang ditunjukan Rektor pada mahasiswa dan alumni yang tergabung dalam tim olahraga pada PON Papua.
“Para atlit yang merupakan mahasiswa dan alumni mendapatkan motivasi dan penghargaan yang luar biasa dari Rektor UNG. Apa yang dilakukan Rektor Eduart diharapkan dapat menyemangati atlit untuk terus berprestasi,” pungkasnya