Rusli Bantu Pembangunan Masjid di Randangan

READ.ID, – Gubernur Gorontalo didampingi pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) melaksanakan salat Tarawih berjamaah di Masjid Jabal Nur, Desa Manunggal Karya, Kecamatan Randangan, Kabupaten Pohuwato, Selasa (14/05/2019).

Disela-sela salat Tarawih berjamaah tersebut, Gubernur Rusli menyerahkan bantuan sebesar Rp. 10.000.000 untuk pembangunan masjid, serta sepaket sarung untuk masyarakat yang ikut melaksanakan salat Tarawih.

“Ada titipan dari teman-teman untuk kelanjutan pembangunan masjid ini, sebesar Rp.10.000.000. Silahkan dipakai untuk memperbaiki dan melengkapi keperluan masjid. Ada juga sepaket sarung untuk jamaah masjid ini”, tambah Rusli.

Sebelum salat Tarawih berjamaah, Gubernur bersama rombongan melakukan buka puasa bersama di Kantor Camat Randangan, Kabupaten Pohuwato.

Safari Ramadan oleh Pemprov Gorontalo merupakan rangkaian dari pelaksanaan Bakti Sosial NKRI Peduli di Desa Omayuwa, Kecamatan Randangan, Kabupaten Pohuwato yang diselenggarakan di hari yang sama.

Dalam Baksos NKRI Peduli ke-103 tersebut diserahkan bantuan Paket Natura bagi seribu kaum duafa, bantuan benih jagung senilai Rp. 4.843.180.000 dan bantuan 160 ekor sapi bali betina dengan nilai Rp. 1.296.000.000.**

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version