Rusli Habibie “Jual“ Objek Wisata Olele dan Hiu Paus Gorontalo, Di Bandung

READ.ID, – Gubernur Gorontalo Rusli Habibie “Jual” Objek wisata olele dan Hiu paus yang beradai di Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo dalam Peluncuran Calender of Event Pesona Pariwisata Gorontalo 2019 digelar di Aula Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung, Jawa Barat, Rabu (24/4/2019).

Rusli Habibie menjelaskan, Provinsi Gorontalo adalah daerah memiliki banyak potensi wisata alam, namun belum cukup dikembangkan dengan baik.

Oleh karena itu melalui Peluncuran Calender of Event Pesona Pariwisata Gorontalo 2019  yang dihadiri oleh pengusaha dan pelaku pariwisata nasional serta mancanegara itu, Gubernur Rusli mengajak kepada semua pihak untuk datang dan berinvestasi di daerah.

“ Potensi wisata laut seperti Olele, wisata Hiu Paus dan potensi alam sebagai ekowisata masih banyak yang bisa dikembangkan di Gorontalo,” Kata Rusli.

Sementara itu, dalam kegiatan Peluncuran Calender of Event Pesona Pariwisata Gorontalo 2019, Staf Ahli Menteri Bidang Ekonomi dan Kawasan Pariwisata Anang Sutoni mengaku bangga dengan dengan kalender pariwisata Gorontalo yang masuk dalam top 100 calender Of Event Nasional.

“ Kami dari Kementrian Pariwisata akan bersama sama dengan pemerintah daerah akan membangun pariwiaata Gorontalo,” kata Anang.*****

 

 

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version