Ryan Kono : Peran Perempuan Diharapkan Sukseskan Program Vaksinasi

Ryan Kono

READ.ID – Wakil Wali Kota Ryan Kono mengungkapkan peran penting seorang ibu dalam mendorong pembangunan bangsa dan daerah.

Juga kata Ryan Kono, selama ini kaum perempuan, khususnya di Kota Gorontalo telah memberikan berkontribusi nyata dalam pembangunan di Daerah.

Hal ini disampaikan Wakil Walikota, pada peringatan hari Ibu ke 93 tahun 2021 tingkat Kota Gorontalo, Rabu (22/12/2021).

Menurutnya, peringatan Hari Ibu merupakan sebagai bentuk penghargaan kepada perempuan Indonesia atas perjuangan, sekaligus mendorong perempuan menjadi perempuan yang berdaya dan setara kedudukanya.

Bagi Ryan Kono, peran perempuan telah ada sejak sebelum kemerdekaan, yakni mengantarkan kemerdekaan dan pasca kemerdekaan.

“Nah, untuk mengisi kemerdekaan itu, tentunya yang paling relevan dengan kondisi saat ini, yaitu bagaimana peran ibu dalam keluarga harus bisa ikut mensukseskan gerakan vaksinasi, dalam rangka memutus penyebaran wabah Covid 19”, kata Wakil Wali Kota.

Ditambahkannya, saat ini bangsa Indonesia lebih khusus Provinsi Gorontalo, tengah berupaya mengatasi penyebaran wabah pandemi Covid 19.

Hal ini, bagi Ryan Kono, merupakan satu tantangan bagi pemerintah sehingga diharapkan kaum perempuan, ikut turut mensukseskan program dan kebijakan pemerintah.

“Dalam memutus rantai wabah virus Covid-19, melalui edukasi kepada masyarakat, tentang penting mematuhi dan menerapkan Protokol kesehatan”, tutupnya.

(Rinto/Read)

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version