banner 468x60

Sambut Kedatangan Jamaah Haji Kota Gorontalo, Wali Kota Marten Taha Harap Kouta Dapat Bertambah Tahun Mendatang

jamaah haji Gorontalo

READ.ID – Wali Kota Marten Taha mengharapkan seluruh jamaah haji asal Kota Gorontalo yang tiba dengan selamat usai melaksanakan ibadah haji tahun 2022, memperoleh predikat haji mambrur.

Hal ini dikatakan Wali Kota, pada kegiatan doa syukuran penerimaan kembali jamaah haji Kota Gorontalo, Senin (15/8/2022).

“Tentunya, kami dari pemerintah kota Gorontalo mengucapkan selamat bagi seluruh jamaah haji asal Kota Gorontalo yang telah selesai menunaikan ibadah haji, selama kurang lebih 40 hari”, ungkap Wali Kota saat diwawancarai.

Wali Kota mengatakan, seluruh jamaah asal Kota Gorontalo, pulang dengan keadaan sehat walafiat. Walaupun, masih ada satu orang yang tertinggal di Makassar karena masih melakukan perawatan.

“Harapan kami, dengan berpulang ke tanah air, para jamaah haji mendapatkan predikat haji mabrur, dan kembali beraktivitas sesuai profesi masing-masing”, ucap Wali Kota.

Wali Kota menginginkan, dengan adanya jamaah haji ini, akan menambah semarak ibadah yang dilaksanakan oleh masyarakat. Baik, ibadah bersifat ubudiah maupun mualamah atau sesama manusia.

“Kami tentunya, dari Pemkot memantau terus perkembangan pada saat mereka melaksanakan ibadah haji. Baik dari sisi kesehatan, pelaksanaan ibadah, maupun pelayanan”, ujar Wali Kota.

Tidak hanya itu, Wali Kota mengaku, jika dirinya selalu melakukan pemantauan melalui ketua kelompok, maupun para pendamping, yang senantiasa melaporkan kepada kami.

“Alhamdulillah, mereka melaksanakan ibadah lancar, tanpa ada hambatan apapun, dan pelayanannya baik dan maksimal”, tegas Wali Kota.

Melihat hal ini, orang nomor satu di Kota Gorontalo ini berharap, pada tahun mendatang, kondisinya akan normal kembali pelaksanaan ibadah haji ini, terlebih untuk jumlah jamaah yang masih dibatasi.

“Kita berharap, kuota seperti biasanya bisa normal kembali dan biayanya masih tetap dan pelayanan makin baik”, harapnya.

Baca berita kami lainnya di

banner 468x60