Sekda Hadijah Apresiasi Kreativitas Mahasiswa di Wonderful Cultura Festival

Sekda Hadijah
Sekretaris Daerah Kabupaten Gorontalo Hadijah U Tayeb apresiasi kreativitas yang dilakukan Mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sultan amai Gorontalo di Wonderful Cultura Festival Tahun 2020, Sabtu (18/01).
banner 468x60

READ.ID – Sekretaris Daerah Kabupaten Gorontalo Hadijah U Tayeb apresiasi kreativitas yang dilakukan Mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sultan amai Gorontalo di Wonderful Cultura Festival Tahun 2020, Sabtu (18/01).

Festival yang berlangsung di Taman Budaya Limboto itu berlangsung meriah setelah dibuka resmi oleh Sekda Kabupaten Gorontalo, hadijah Tayeb.


banner 468x60

Dalam sambutannya Hadijah menyampaikan, ada tiga pilar dalam membangun daerah, pertama, ilmu sepertinya halnya membangun satu taman Budaya Limboto dan pembagunan fisik lainnya.

Kedua budaya, yang merupakan ciri has dari daerah seperti daerah Gorontalo lebih dikenal dengan kopia karanji dan kerawang ataupun kegiatan adat lainnya. Ketiga agama, karna agama sudah terpatri pada manusia baik itu muslim dan non muslim.

“Oleh Karna itu dalam membagun satu daerah akan berjalan dengan baik dan benar pada masa yang datang”, ujar Sekda Hadijah.

“Insya Allah dengan kreativitas ini akan terus berkelanjutan juga merupaka suatu kegiatan yang positif dan kreatif yang meramu berbagai budaya ditampilkan, karna melestarikan budaya bukan saja oleh Pemerintah tetapi dilakukan oleh mahasiswa, para interletual serta masyarakat pada umumnya,” pungkas Hadijah. (Adv/Wahyono/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90