Sekda Hadijah: Situasi Pandemi Tak Kurangi Semangat Berantas Narkoba

Narkoba

READ.ID – Sekretaris daerah (Sekda) Hadijah U Tayeb menegaskan, situasi pandemi Covid-19 saat ini tidak akan mengruangi semangat Kabupaten Gorontalo untuk memberantas narkoba.

Hadijah mengajak seluruh pihak tetap mempunyai tekad dan semangat, bergotong royong, serta empati dalam menghadapi situasi pandemi ini, termasuk memerangi peredaran dan penyalahgunaan obat terlarang.

Hal itu dikeankan Sekda dalam peringatan Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) 2021 tingkat nasional yang digelar hari ini, Senin (28/6/2021).

Kegiatan yang dilaksanakan secara virtual itu mengusung tema nasional untuk HANI yaitu “Perang Melawan Narkoba (War On Drugs) di Era Pandemi Covid 19 Menuju Indonesia Bersih Narkoba (Bersinar)”.

Kata Sekda, peringatan Hari Anti Narkotika Internasional kali ini diselenggarakan berbeda dari tahun-tahun sebelumnya dikarenakan adanya pandemi COVID-19 yang melanda Indonesia dan seluruh dunia.

“Momentum HANI 2021 mari kita jadikan sebagai cambuk untuk memerangi para pengguna untuk jangan lagi mencoba-coba menggunakan barang haram itu,” Beber Hadijah.

Ia pun mengatakan, pemerintah Kabupaten Gorontalo telah menyikapi program nasional yakni bersih Narkoba (Bersinar).

“Program ini saat ini jalan baik tingkat desa dan kecamatan serta lintas OPD dalam memerangi narkoba,” Ungkap Hadijah.

Di tempat yang sama, kepala BNN Kabupaten Gorontalo, Ir. Roy Bau mengatakan, seperti yang disampaikan oleh Wapres Indonesia akan mewujudkan Indonesia Bersinar, sehingganya berharap kepada seluruh elemen masyarakat dan stokehokder untuk memberantas narkotika.

“Kita berharap Indoensia bebas narkoba dan generasi muda yang handal dapat meneruskan perjuangan para pemimpin – pemimpin baik di daerah maupun di negeri ini.

Di kabupaten Gorontalo sendiri, program Bersinar saat ini progresnya sementara jalan dengan baik di seluruh wilayah Kabupaten Gorontalo.

“Jadi aktifitas kecamatan- kecamatan kita sudah kukuhkan menjadi desa bersinar pada waktu itu. Insya Allah ini tetap eksis dan membuat daerah Kita bersih narkoba,” tutur Roy.

Pada prinsipnya Peran serta masyarakat juga diharapkan untuk membantu pemberantasan narkoba.

Ia pun berharap kepada pemerintah daerah, sesuai instruksi Bapak presiden melalui Mendagri rencana aksi Nasional sebagai penanggungjawab Kesbangpol.

“Kita berpean aktif dan peran OPD pro aktif lagi dalam menyikapi aksi nasional,” Tandasnya.

(Read/Kominfo)

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version