READ.ID – Sekretaris Daerah (Sekda) Darda Daraba mengatakan bahwa sampai saat ini sektor pariwisata menjadi garda terdepan dalam meningkatkan perekonomian secara nasional maupun daerah.
Pihaknya sangat mengapresiasi langkah Dinas Pariwisata dan Kementerian Pariwisata atas kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan dan konsisten dalam pengembangan pariwisata.
“Sebelumnya saya buka kegiatan pelatihan dasar goes to school untuk siswa SMA/SMK sekarang gurunya yang dapat pelatihan. Kalau guru dengan siswanya kita bekali dengan pelatihan kepariwisataan ini sangat luar biasa untuk memajukan sektor pariwisata daerah kita,” ungkap Darda.
Ia menambahkan di Gorontalo sendiri sektor pariwisata merupakan salah satu dari delapan program unggulan bapak gubernur dan wakil gubernur.
Oleh sebab itulah menurutnya tepat sekali kegiatan Pelatihan Dasar SDM Kepariwisataan kali ini digelar.
“Jika semuanya ini didukung dengan SDM yang memadai tentunya promosi untuk peningkatan kunjungan wisata di Gorontalo akan semakin baik,” tandasnya.