Sekolah Kejuruan Harusnya Bangun Kemitraan Dengan Dunia Kerja

SMK Didorong Bangun Kemitraan Dengan Dunia Kerja

READ.ID – Penjabat Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya mendorong seluruh Kepala Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) se Provinsi Gorontalo untuk menjalin kemitraan dengan perusahaan perusahaan di dunia kerja. Hal ini perlu dilakukan untuk membantu para alumni SMK mengetahui skill dan keahlian yang dimiliki.

“Pak Kadis Naker, saya sarankan untuk Kepala Sekolah SMK coba undang perusahaan itu ke sekolah-sekolah. Misalnya di sini kan ada jurusan Perhotelan, coba undang pihak Aston atau Grand-Q beri sosialisasi. Kalau pihak mereka mau kompetensi, kita siapkan yang punya kompetensi. Mana yang terbaik, kita beri kesempatan magang di Aston atau hotel lainnya,” ujar Ismail Pakaya saat menghadiri pembukaan Job Fair yang dilaksanakan di SMK 2 Kota Gorontalo, Rabu, (13/12/2023).


banner 468x60

Pelaksanaan job fair yang bekerjasama dengan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Gorontalo ini dinilai sudah bisa mengakses lowongan kerja sampai keluar negeri, karena sistem pendaftaran menggunakan kartu ketenagakerjaan berbasis digital. Menurutnya ini adalah kesempatan besar untuk sekolah-sekolah menyiapkan alumninya bersaing di dunia kerja.

“Misalnya kan hari ini ada yang lulus ada yang tidak. Nah undang pihak perusahaan, kita cari tahu kualifikasi standar mereka seperti apa. Sehingga kita ajarkan ke siswa-siswi. Kalau perlu perusahaan yang kita undang jangan hanya dari Gorontalo, bisa di undang dari Manado, atau darimana saja kita tawarkan. Intinya anak-anak kita harus sudah siap kerja, itu baru lulusan SMK,” tegasnya.

Di akhir arahannya, Ismail tak lupa mengucapkan terima kasih kepada 24 perusahaan yang telah memberikan kesempatan kepada alumni SMK untuk bekerja. Terima kasih juga kepada jajaran Kepala Sekolah dan Kepala Dinas Nakertrans serta Kepala Dinas Pendidikan atas upaya yang telah dilakukan.

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90