Seleksi Pimpinan Tinggi Pratama Kota Gorontalo Diumumkan Secara Terbuka

banner 468x60

READ.ID – Pelaksanaan Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Kota Gorontalo, diumumkan secara terbuka bagi seluruh Pegawai Negeri Sipil (PNS) se-provinsi.

Hal itu diucapkan Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Kota Gorontalo Nurahman Rais Monoarfa, saat menghadiri pembukaan seleksi tersebut, yang berlangsung di Hotel Maqna, Senin (27/9/2021).


banner 468x60

“Hari ini saya menghadiri seleksi pimpinan tinggi pratama eselon II Kota Gorontalo. Di mana, kita ketahui bersama, ada tiga jabatan yang kosong di Pemerintah Kota (Pemkot) Gorontalo,” ucap,” Nurahman Rais Monoarfa.

Tiga jabatan tersebut, beber Nurahman, yakni jabatan inspektur, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), dan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Gorontalo.

Dari hasil yang dilihat, kata Nurahman, kurang lebih ada 10 orang pelamar pada 3 jabatan tersebut. Mengang, tuturnya, ini merupakan salah satu tujuan dari Pemkot Gorontalo untuk melakukan penjaringan melalui seleksi.

“Artinya, Pak Wali Kota Gorontalo, ingin mendapatkan orang-orang terbaik melalui tes ini. Sehingganya, orang-orang tersebut berkualitas, dan siap ditempatkan pada jabatan-jabatan yang dimaksud, untuk membantu pemerintah untuk menjalankan visi dan misi, terutama dalam pelayanan terhadap masyarakat,” tandasnya.

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90