Seluruh Camat di Kabupaten Gorontalo Diminta Edukasi Warga Tidak Golput

Tidak Golput
banner 468x60

READ.ID – Seluruh Camat di Kabupaten Gorontalo diminta untuk melakukan edukasi kepada masyarakat agar tidak Golput dalam Pilkada yang akan digelar 9 Desember mendatang.

Permintaan itu disampaikan oleh Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Gorontalo, Mitran Tuna. Hal itu mengingat pelaksanaan kontestasi pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Gorontalo sudah semakin dekat. Sesuai jadwal tahapan, hari pemungutan suara akan dilakukan pada 9 Desember nanti.


banner 468x60

“Kepada seluruh camat, lakukan edukasi kepada masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya dalam hajatan Pilkada tahun ini,” pinta Mitran, usai memimpin rapat evaluasi dukungan pemerintah daerah dalam pelaksanaan Pilkada, Selasa (20/10/2020).

Mitran mengingatkan, partisipasi masyarakat dalam menggunakan hak pilih sangatlah penting. Pasalnya, hal ini akan menjadi salah ukuran bagaimana pelaksanaan pesta demokrasi di Kabupaten Gorontalo. Pemda juga menargetkan pastisipasi pemilih pada Pilkada Tahun ini bisa meningkat dari pelaksanaan pesta demokrasi di tahun-tahun sebelumnya.

“Partisipasi politik dalam Pilkada tahun ini lebih meningkat. Jadi masyarakat yang sudah wajib pilih harapannya betul-betul menggunakan hak pilihnya,” tutup Mitran.

(Adv/RL/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90