READ.ID – Terhadap kebijakan pemerintah “Stay at Home” atau tinggal dirumah saja, Fraksi Partai Golkar DPRD Gorontalo Utara meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) untuk siapkan kebijakan skema penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT).
“Sudah saatnya pemerintah bahas skema penyaluran BLT bagi pekerja informal yang ada di Gorontalo Utara,” Kata Hamzah Sidik, legislator DPRD Gorut dari Partai Golkar.
Dirinya juga berharap agar pemerintah daerah segera menghitung kembali, pergeseran anggaran berupa skema BLT atau bantuak non tunai, berupa bahan pokok kepada pekerja informal yang terdampak Virus Corona.
Banyak masyarakat Gorontalo Utara yang mencari nafkah sebagai Pedagang di Pasar, pengemudi bentor, Nelayan, Petani, Sopir Angkot, yang akibat kebijakan ini penghasilan mereka jadi berkurang.
“Mereka sangat berharap BLT ini bisa memenuhi kebutuhan pokok mereka, selama wabah Virus Corona ini masih berlangsung, apakah untuk 3 bulan atau 7 bulan kedepan,” Ungkapnya.
Dalam penanganan pandemi virus Corona, Pemerintah Pusat dalam hal ini Presiden Joko Widodo telah memerintahkan para menteri dan kepala daerah membantu masyarakat pekerja informal, yang kehilangan pendapatan karena virus ini.
“Di Gorontalo Utara seperti apa kejelasannya, ini yang ditunggu masyarakat, kalau hanya persoalan pergeseran kebutuhan anggara, sekali lagi saya tegaskan Fraksi Golkar siap mendukung untuk kepentingan masyarakat,” tutup Hamzah. (RL/Read)