Tanggap Bencana, Polda Gorontalo Disiagakan di Bone Pesisir

Tanggap Bencana Pesisir
Personel Kepolisian Daerah (Polda) Gorontalo disiagakan untuk tanggap darurat bencana alam di wilayah Bone Pesisir, Kabupaten Bone Bolango.

READ.ID – Personel Kepolisian Daerah (Polda) Gorontalo disiagakan untuk tanggap darurat bencana alam di wilayah Bone Pesisir, Kabupaten Bone Bolango. Kesiap-siagaan itu disampaikan Kapolda Gorontalo Brigjen Pol. Wahyu Widada berkunjung di Desa Botubarani, kecamatan Kabila Bone, Kabupaten Bone Bolango, Selasa (14/01).

Dalam kunjungan itu, Kapolda Gorontalo mengecek kesiapan personel dan peralatan tanggap bencana yang sudah disiapkan, pasca gelombang air laut tinggi merusak sejumlah bangunan rumah di Desa Botubarani beberapa hari lalu. Tak hanya personil Polda, petugas dari TNI, BPBD, Basarnas juga disiagakan di lokasi tersebut.

“Saya hadir ke sini, selain memastikan kondisi pesisir pantai, juga ingin mengecek kesiapan personel maupun peralatan tanggap bencana, seperti perahu dan juga peralatan keselamatan lainnya, sehingga kapan pun dibutuhkan, kita siap,” tutur Wahyu.

Salah satu warga desa Botu Barani saat berbincang dengan Kapolda menceritakan kondisi pesisir pantai saat terjadi gelombang tinggi.

“Kejadian kemarin, sempat membuat kami panik, Pak. Tidak tahu harus berbuat apa, kami hanya mengajak masyarakat yang berada di pesisir pantai untuk mengamankan ke tempat yang lebih tinggi,” ujar warga kepada Kapolda Gorontalo.

Menanggapi penyampaian warga tersebut, Kapolda Gorontalo mangatakan bahwa, ia turut prihatin dengan kejadian itu dan menghimbau kepada seluruh warga pesisir pantai agar selalu waspada.

“Saya turut prihatin dengan kejadian yang menimpa warga di pesisir pantai ini, mudah-mudahan Allah SWT. senantiasa memberikan perlindungan pada kita dari berbagai macam bencana. Amin” katanya.

Dalam kunjunganya itu, ia juga menghimbau kepada warga pesisir pantai, guna keselamatan bersama, agar selalu memantau informasi dari BMKG, untuk mengetahui kondisi cuaca.

“Melalui kesempatan ini, saya menyampaikan kepada seluruh warga, khususnya yang tinggal di pesisir pantai, agar selalu memantau informasi dari BMKG guna mengetahui kondisi cuaca ataupun gelombang laut demi keselamatan bersama. Jika memang gelombang lagi tinggi, agar mengurangi aktifitas di laut, dan sedapat mungkin mencari tempat yang lebih tinggi,” tandas mantan Wakapolda Riau itu. (Aden/RL/Read.id)

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version