Tiga Aspek Fokus Agenda DPRD Gorut di Sidang Pertama 2023

READ.ID – Wakil Ketua DPRD Gorontalo Utara, Hamzah Sidik menyampaikan tiga aspek yang menjadi agenda DPRD pada masa sidang pertama tahun 2023 selama empat bulan kedepan.

Hamzah menyebut, adapun tiga aspek yang menjadi agenda dari DPRD diantaranya legislasi, penganggaran, dan pengawasan.


banner 468x60

Dalam konteks legislasi kata Dia, dimulai dari pembicaraan tingkat dua yang terdiri beberapa Ranperda diantaranya Bantuan Hukum dan Pengelolaan Keuangan Daerah.

“Sedangkan untuk tiga ranperda yang akan masuk pada pembicaraan tingkat 1, yakni pengelolaan zakat, pangan berkelanjutan, dan juga tentang desa,” jelasnya.

Sementara untuk aspek penganggaran, dikatakan Hamzah pihaknya akan mulai membahas terkait dengan Laporan keterangan pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati tahun 2022,

“Kita bahas bulan Maret dan kita akan paripurnakan di bulan April untuk pembicaraan tingkat dua untuk LKPJ tahun 2022,” ujarnya.

Terakhir aspek pengawasan, DPRD lanjut Hamzah melalui alat kelengkapan dewan akan melakukan pengawasan dalam bentuk rapat kerja dengan mengundang mitra kerja yang ada di pemerintah daerah.

“Dengan mengundang teman-teman mitra kerja, seperti yang dilakukan oleh komisi 1 seperti Rapat Dengar Pendapat Umum, dengan Panitia Pemilihan Kabupaten, Dinas Pemdes,” ungkapnya.

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90