READ.ID – Sekertariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) untuk Ketua dan Anggota DPRD Kota Gorontalo guna meningkatkan Kapasitas dalam rangka pendalaman tugas dari para anggota.
Kegiatan yang diselenggarakan di Hotel Sintesa Peninsula Manado pada Senin, (07/02), dibuka langsung oleh Walikota Gorontalo, Marten Taha. Dan akan dilaksanakan sampai pada tanggal 09 Februari nanti.
Sekertaris Dewan (Sekwan) DPRD Kota Gorontalo, N.D Monoarfa mengatakan, sudah menjadi kewajiban bagi Pimpinan dan Anggota DPRD untuk meningkatkan kapasitas, agar bisa lebih baik dalam menjadi wakil rakyat.
“Pelaksanaan kegiatan ini memang menjadi kewajiban bagi pimpinan dan anggota” ucap N.D Monoarfa
N.D Monoarfa mengungkapkan, materi yang akan diikuti oleh DPRD Kota Gorontalo yang pertama adalah tentang Neuroleadership dan kinerja otak.
Ia menerangkan, materi tersebut guna untuk mengukur tingkat kapasitas otak dari masing-masing anggota DPRD Kota Gorontalo.
“Jadi bukan menilai otak tidak bekerja dengan baik, tidak. Tapi akan meningkatkan kapasitas dari otak tersebut” jelas N.D Monoarfa
Yang kedua adalah materi dinamika kepemimpinan politik. Materi tersebut akan diberikan oleh dosen dari Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Jakarta.
Yang ketiga adalah materi pendidikan anti korupsi dan terakhir adalah Pokok-pokok pikiran DPRD dalam perencanaan Sistem Informasi Perencanaan daerah (SIPD)
N.D Monoarfa menuturkan, tujuan dari bimtek tersebut, yang pertama, untuk memaksimalkan kapasitas anggota dalam menjalankan misi sebagai anggota DPRD.Yang kedua untuk menambah wawasan dan khasanah keilmuan, dari pimpinan maupun anggota DPRD.
“Hal ini bertujuan untuk mereka wakil rakyat yang ada di parlemen, memperjuangkan kebutuhan rakyat sesuai dengan mekanisme-mekanisme yang berlaku” Pungkasnya