Tingkatkan Pengawasan, Pemkab Gorut dan BPOM Jalin Kerjasama

READ.ID – Pemerintah Daerah Gorontalo Utara (Gorut), menyambut baik dan mengapresiasi kehadiran BPOM Provinsi Gorontalo dalam rencana pelaksanaan terkait program-program keamanan pangan di daerah itu.

Hal itu ditandai, penandatangan kesepahaman sebagai bukti integiritas antara Bupati Gorontalo Utara Indra Yasin bersama BPOM Provinsi Gorontalo dalam menjaga mutu makanan yang beredar di wilayah tersebut.


banner 468x60

“Kami sangat mendukung dan juga menyambut baik program-program yang akan dilaksanakan BPOM di Kabupaten Gorut,” ujar Indra.

Indra mengatakan, kandungan bahan berbahaya dalam pangan memang tidak bisa dilihat secara kasat mata yang bisa mengakibatkan penyakit yang berat seperti kanker dan gagal ginjal.

“Masyarakat memang perlu ditingkatkan kesadarannya dengan diberikan pemahaman dan sosialisasi tentang bahaya bahan berbahaya dalam makanan dan efeknya,” terangnya.

Untuk itu, lanjut Indra kedepan mengajak semua pihak, untuk bersama-sama melakukan pengawasan terhadap peredaran obat dan makanan terutama di pasar dan juga sekolah- sekolah.

Menurutnya, pengawasan peredaran obat dan makanan yang mengandung zat berbahaya tidak hanya menjadi tanggung jawab BPOM, tapi juga pemerintah daerah.

“Termasuk kepala desa dan puskesmas, Dinas Kesehatan, Pendidikan, dan Perindagkop. Karena peredaran makanan dan obat perlu melibatkan semua pihak,” tandasnya.

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90