TNI-POLRI di Gorontalo Keliling Kampung Sosialisasikan Pencegahan Covid-19

TNI-Polri Sosialisisasi Covid-19
Pencegahah wabah virus Corona (Covid-19) di Gorontalo dilakukan hingga ke tingkat desa. Selain petugas kesehatan, petugas TNI dan Polri juga gencar melakukan sosialisasi.

READ.ID – Pencegahah wabah virus Corona (Covid-19) di Gorontalo dilakukan hingga ke tingkat desa. Selain petugas kesehatan, petugas TNI dan Polri juga gencar melakukan sosialisasi.

Seperti dilakukan dilakukan sejumlah anggota TNI di Koramil 1314-04 Tibawa dan personil Kepolisian Daerah (Polda) Gorontalo dari Polsek Tibawa dan Polsek Pulubala.

Sosialisasi dilakukan dengan mendatangi setiap rumah warga. Kemudian, berkeliling dengan menggunakan bentor dan menginformasikan pencegahan virus corona melalui pengeras suara.

Babinsa Polsek Tibawa Abdul Rahim mengatakan, pencegahan penyebaran virus corona yang dilaksanakan oleh pihaknya sudah dilakukan dari tujuh hari sebelumnya. Pihaknya pun sudah melakukan berbagai cara dalam mengsosialisasikan penyebaran Covid-19.

“Masyarakat sekarang sudah mulai panik. Di wilayah polsek hukum kami memang belum ada yang terpapar virus corona. Namun, pencegahan yang terus-menerus kami lakukan. Jangan sampai sudah ada yang positif baru kita mengobatinya. Alangkah baiknya kita lakukan pencegahan terlebih dahulu,” kata Abdul Rahim, Sabtu (21/3).

Selain itu, Sosialisasi dilakukan juga dengan berkeliling di Kecamatan Tibawa dengan mengendarai sepeda ontel bersama anggota Koramil 1314-04 Tibawa. Imbauan yang disampaikan, yakni pola hidup bersih dan sehat merupakan salah satu cara mengantisiasi penyebararan virus corona.

“Kita lakukan sosialiasi di Kecamatan Tibawa. Misalnya, bagaiamana pola hidup bersih, menjaga kesehatan, dan jangan dulu berada di tempat keramaian. Imbauan lain, yakni menjaga jarak dengan orang yang batuk dan jangan dulu bepergian ke luar daerah,” ujar anggota Koramil 1314-04 Serda Rosidin.

Sementara kabid Humas Polda Gorontalo AKBP Wahyu Tri Cahyono mengatakan, sosialisasi untuk pencegahan Covid-19 ini merupakan intrusksi langsung dari Kapolda Gorontalo sendiri. Sosialisasi dilakukan dengan kegiatan pendidikan hidup bersih dan sehat dengan memanfaatkan sarana dan prasarana yang ada.

“Mencegah lebih baik dari mengobati. Mari patuhi arahan pemerintah untuk menjaga jarak atau sosial distancing. Semua untuk kebaikan bersama. Kami Polri dan TNI senantiasa bekerja untuk kalian. Kalian di rumah untuk semua, untuk Indonesia. Mari kita berdoa, semoga di Provinsi Gorontalo dijauhkan dari berbagai wabah penyakit,” katanya.

Hal yang sama juga disampaikan Kapolsek Pulubala Ipda Alfin Dwi Wahyudi Nuntung. Menurutnya, pencegahan Covid-19 harus dilakukan sejak dini. Pihaknya mengajak seluruh masyarakat untuk melakukan pencegahan virus corona secara bersama-sama.

Sosialisasi yang dilakukan Polsek Pulubala yakni dengan mendatangi setiap rumah warga. Kemudian, berkeliling dengan menggunakan bentor dan menginformasikan pencegahan virus corona melalui pengeras suara.

“Kita mengingatkan masyarakat terkait pentingnya mencuci tangan. Bagaimama juga perlu menghindari orang yang sedang sakit dan menjaga kebersihan di rumah masing-masing. Kita juga membagikan selebaran yang berisi pencegahan Covid-19 di wilayah hukum Polsek Pulubala,” ungkap Kapolsek Ipda Afin. (Aden/RL/Read)

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version