READ.ID – Universitas Negeri Gorontalo (UNG) melaksanakan persamaan persepsi asesor untuk mengoptimalkan penilaian Beban Kerja Dosen (BKD)
Hal tersebut dilakukan, seiring diterapkannya digitalisasi layanan pada Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjen Dikti) Khususnya dalam penilaian BKD.
Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan Dr. Yuniarti Koniyo, mengatakan, persamaan persepsi sangat diperlukan untuk mengoptimalkan penerapan penilaian BKD di UNG. Menurutnya, UNG harus bisa beradaptasi sehingga penerapannya bisa maksimal.
“Digitalisasi penilaian BKD ini tentunya sangat membantu perguruan tinggi khususnya dosen terkait penjenjangan karir, serta mempermudah pihak kepegawaian dalam memantau kinerja dosen di UNG,” ungkap Yuniarti Koniyo
Lebih lanjut ia menjelaskan, penerapan digitalisasi yang dilakukan oleh Ditjen Dikti ini bisa mempermudah pelaksanaan akreditasi bagi perguruan tinggi.
Menurutnya ketika proses digitalisasi sudah optimal, pencarian data dosen tidak akan lagi dilakukan secara manual yang bisa memakan waktu yang cukup lama.
“Kita tidak perlu sibuk lagi mencari data dosen secara manual, cukup buka aplikasi Sister BKD maka semua data dosen akan cepat ditemukan karena seluruhnya telah terintegrasi,” pungkasnya