READ.ID – Universitas Negeri Gorontalo (UNG) ikut memperingati Isra Mikraj dengan menampilkan dua mahasiswa sebagai pelantun me’eraji
Rektor UNG Dr. Ir. Eduart Wolok, S.T, M.T, mengatakan, hal tersebut merupakan bukti komitmen UNG dalam mendukung pelestarian budaya dan tradisi Gorontalo.
“Tradisi semacam ini harus bisa terus kita lestarikan, dan seluruh pihak harus bisa ambil bagian untuk berkontribusi dalam mempertahankan tradisi ini” ungkap Eduart Wolok
Rektor UNG berpendapat bahwa dengan adanya mahasiswa yang menjadi pelantun me’eraji itu, berarti bahwa masa depan tradisi me’eraji memiliki harapan yang terang
Lebih lanjut ia berpesan bahwa tradisi me’eraji harus bisa terus dipertahankan, dan ia berharap seluruh pihak dapat berkontribusi dalam pelestariannya.
“Tampilnya mahasiswa sebagai pelantun meeraji diharapkan menjadi pemantik bagi generasi muda, untuk tertarik dan mau belajar sungguh-sungguh tentang tradisi ini, tidak hanya dilevel pemahaman terhadap teks melainkan juga mau mempraktikan tradisi ini” pungkasnya