Upaya Menekan Inflasi, Pemkab Pohuwato Lakukan Penanaman Padi Gogo

Pemkab Pohuwato Lakukan Penanaman Padi Gogo

READ.ID – Bupati Pohuwato, Saipul Mbuinga, dan Wakil Bupati (Wabup), Suharsi Igirisa, bersama perwakilan Dandim 1313 Pohuwato, Pimpinan OPD, Pimpinan Pesantren Salafiyah-Syafi’iyah, Camat Randangan, Saharudin Saleh, dan Kades Banuroja, melaksanakan kegiatan penanaman padi gogo di areal Pesantren Salafiyah-Syafi’iyah, Desa Banuroja, Kecamatan Randangan, Senin (21/05/ 2024).

Sebelumnya, Saipul menjelaskan, penanaman padi gogo atau padi ladang yang menjadi program pemerintah pusat melalui Kementerian Pertanian kerja sama dengan TNI AD adalah dalam rangka percepatan penambahan produksi padi untuk menekan inflasi, serta penambahan areal tanam untuk seluruh Indonesia.


banner 468x60

“Alhamdulillah, kita di Pohuwato dengan semangat kadis pertanian bersama jajaran insyaallah lebih awal menjalankan program tersebut di daerah,”ungkapnya

Selanjutnya, Saipul menyampaikan, bahwa pengembangan padi gogo merupakan salah satu program prioritas Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pohuwato untuk mendukung ketahanan pangan di bumi panua.

“Penanaman padi gogo ini adalah langkah strategis untuk memanfaatkan lahan kering dan meningkatkan produktivitas pertanian di wilayah kita. Kami berharap ini dapat memberikan hasil yang maksimal dan kesejahteraan bagi para petani,”tuturnya

Lebih jauh, Saipul juga berharap, dengan adanya kegiatan tersebut, para petani di Desa Banuroja dan sekitarnya dapat lebih termotivasi dan memperoleh hasil yang memuaskan dari penanaman padi gogo.

“Pemkab Pohuwato berkomitmen untuk terus mendorong inovasi dan pengembangan sektor pertanian demi kesejahteraan masyarakat bumi panua,”pungkasnya

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90