READ.ID – Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 diharapkan dapat dilakukan secara maksimal dan menyeluruh di seluruh wilayah kabupaten/kota yang ada di Provinsi Gorontalo.
Demikian yang disampaikan Kepala Dinas Mesehatan Provinsi Gorontalon dr. Yana Yanti Suleman saat memberikan sambutan pada pendistribusian vaksin Covid-19 di Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut).
“Apabila penyuntikan vaksin di provinsi Gorontalo tidak mencapai 70 persen, penyuntikan vaksin ini akan sia-sia. Jadi, yang diharapkan dari penyuntikan vaksin ini bisa luas dan maksimal,” ucapnya di Gedung Instalasi Farmasi, RSUD ZUS Gorontalo Utara, Selasa (26/01/2021).
Dirinya mengungkapkan pencanangan, penyuntikan vaksinasi Covid-19 ada tiga daerah di Provinsi Gorontalo sudah dilakukan pada 15 Januari 2020.
Kata dia, pelaksanaan vaksinasi tidak boleh dilakukan pada perorangan saja. Namun, harus kepada semua pihak dan disesuaikan juga dengan petunjuk teknis yang ada.
Dirinya berharap dengan masuknya vaksin Covid-19 di Gorut ini bisa mempercepat proses vaksinasi di Provinsi Gorontalo.
(Tutun/RL/Read)