READ.ID – Ketertarikan masyarakat akan lirik lagu Tomodachi Cover “Torang Bikin Asyik” nampaknya mendapat perhatian dari masyarakat khususnya gen Z di Gorontalo.
Pasalnya Viewer atau pengunjung yang mendengarkan langsung Lirik Tomodachi Cover “Torang Bikin Asyik” mampu mengalahkan Poling Calon Kepala Daerah (Cakada) di Gorontalo yang beredar ditengah masyarakat.
Belum sehari dirilis, jumlah masyarakat yang melihat langsung lagu ini mencapai 4 ribu lebih, angka ini mengalahkan hasil polling Cakada yang beredar di media sosial.
“Kalau hanya poling Cakada hanya ada diangka 3 ribuan, jumlah ketertarikan orang masih sangat rendah, itu pun hanya kalangan tertentu saja,” ujar Nur Salam Karim, selaku ketua Tim Pemenangan Paslon Ramli Anwar – Ana Supriyana Abdul Hamid, Minggu.
Menurutnya, ada dua hal ketertarikan Tomodachi Cover “Torang Bikin Asyik” yang digarap oleh Ecko Show dan kawan-kawan, Pertama adalah lirik yang digaungkan adalah ajakan untuk menolak politik uang.
“Torang Pilih Pake Hati, Tidak Pake Kuti-kuti, Suara Tukar Dengan Amplop, Lima Tahun Torang Rugi,” nyanyi Ecko Show dalam penggalan lirik lagu Torang Bikins Asyik.
Ini artinya, Ekco Show dan kawan-kawan peduli akan nasib demokrasi Gorontalo kedepan, yang tidak seharusnya dirusak oleh politik uang.
Kedua, ketertarikan masyarakat untuk melihat karya seni anak-anak Gorontalo, arinya seniman Gorontalo butuh ruang untuk berekspresi.
“Ini bukan soal politik, ini soal mereka yang peduli dengan demokrasi dan butuh ruang untuk berekspresi,” ujarnya.
Namun, jika nanti Ramli – Ana atau RAMAH terpilih, maka sudah tentu, persoalan seniman di Gorontalo, akan mendapatkan ruang dan waktu untuk berekspresi.
Team Tomodachi adalah karya dari rapper Jepang, Yuki Chiba, yang dirilis pada awal Januari 2024. Sejak peluncurannya, lagu ini mendapatkan sambutan yang meriah dari penggemar musik hip hop dan bahkan menjadi viral di berbagai platform media sosial.
Dalam proyek ini, Ecko Show dan kawan-kawan, berkolaborasi dengan rapper Gorontalo, juga ambil bagian membuat cover dengan judul “Torang Bikin Asyik”.