Wali Kota Gorontalo Berencana Izinkan Ibadah Ramadan di Masjid

banner 468x60

READ.ID – Wali Kota Gorontalo Marten Taha, berencana mengizinkan umat muslim untuk melaksanakan ibadah salat tarawih berjemaah di masjid.

Marten Taha menegaskan, ketika nantinya akan diizinkan hal tersebut, masyarakat harus tetap mematuhi protokol kesehatan yang telah dihimbau oleh pemerintah.


banner 468x60

“Saya juga berharap, nantinya masjid-masjid yang ada di Kota Gorontalo mempunyai satgas Covid-19,” kata Marten.

Marten menuturkan, pada bulan suci Ramadhan tahun ini, harus dipersiapkan secara matang mengingat masih dalam masa pandemi Covid-19.

“Saya berharap penerapan protokol kesehatan nanti ketika memasuki bulan suci Ramadhan dilaksanakan dengan benar,” tutur Marten.

Selain itu, Marten juga meminta kepada aparatur di Kota Gorontalo untuk membantu menjaga kondusifitas pelaksanaan ibadah dibulan Ramadhan kali ini.

“Untuk kepastian perizinan, nanti kita menunggu edaran yang sah dari Menteri Agama dan MUI, dan biasanya 10 hari menjelang puasa suratnya keluar,” tandasnya.

(RL/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90