READ.ID, PARIGI MOUTONG – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Parigi Moutong mengajak masyarakat untuk melakukan vaksinasi Covid-19.
Sekda Parigi Moutong, Zulfinasran mengatakan saat ini pemerintah sedang menggalakan vaksinasi kepada masyarakat yang diawali oleh pejabat pemerintahan dan tenaga medis.
“Pemerintah tidak akan mungkin memyusahkan rakyatnya, justru sesungguhnya untuk melindungi rakyatnya,” Kata Zulfinasran, Jumat (19/2/2021).
Ia meminta kepada masyarakat untuk mendaftarkan diri dan tidak takut dan ragu terhadap vaksin.
“Jangan ada yang menolak jika divaksin,” ucapnya.
Ia kembali menambahkan, usai melakukan vaksin, akan diberikan sertifikat yang mempunyai keistimewaan.
“Salah satunya jika melintas di perbatasan untuk diperiksa petugas Satgas Covid-19 dan dimintai SKBS. Jika tidak ada, bisa digantikan atau diperlihatkan sertifikat vaksin,” tambahnya.
(RS)