DPRD Provinsi Gorontalo Tanggapi Aksi Protes Fraksi Nasdem Amanat

Fraksi Nasdem Amanat
banner 468x60

READ.ID – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Gorontalo Paris Jusuf, menanggapi adanya protes dari Fraksi Nasdem Amanat, terkait Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda), tentang perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2021.

Aksi protes tersebut, awalnya ditandai dengan keluarnya anggota Fraksi Nasdem Amanat, dengan alasan menolak adanya anggaran yang digunakan untuk pengadaan mobil dinas oleh empat pimpinan DPRD Provinsi Gorontalo dan pembelian tanah.


banner 468x60

Paris menjawab, pihaknya menghormati sikap yang diambil Fraksi Nasdem Amanat tersebut, dalam rapat paripurna pembicaraan tingkat II terhadap Ranperda tentang perubahan APBD Provinsi Gorontalo tahun anggaran 2021, Senin (23/8/2021).

Ia menjelaskan, untuk pengadaan mobil dinas tersebut sudah dibicarakan melalui badan anggaran pada rapat lanjutan sebelum rapat paripurna dilaksanakan.

Bahkan, kata Paris, pembahasan ini pun telah diserahkan kepada masing-masing koordinator komisi.

“Kami telah sepakat, ini semua kita serahkan kepada aspirasi dengan catatan rinciannya kepada masing-masing komisi, agar semua terpenuhi,” jelas Paris.

Menurut Paris, berdasarkan masukan dari aspirasi yang tertampung, maka pengadaan mobil dinas disetujui. Mengingat, untuk anggaran penanganan pandemi Covid-19 sendiri sudah tercover semuanya.

“Olehnya, pada saat rapat pembahasan semua fraksi menyetujui pengadaan mobil tetap disepakati,” ujar Paris.

Kesepakatan ini, kata Paris, diambil beberapa hasil kesimpulan rapat dengan badan anggaran dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD).

Di antaranya, semua fraksi menyetujui pengadaan mobil dinas, anggaran untuk Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) sedang diupayakan, serta penggunaan anggaran untuk pembangunan Islamic Center yang tetap dilakukan.

“Yang jelas pada pembahasan anggaran rapat terakhir, semua fraksi telah sepakat menyetujuinya,” tandasnya. (Rinto/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90