READ.ID,- Belum juga berakhir tahun anggaran 2019, tetapi Pemerintah Provinsi Gorontalo memperjuangkan masa depan daerah dan masyarakatnya.
Seperti terlihat dari peran Bappeda Provinsi Gorontalo, berupaya memperjuangkan infrastruktur Gorontalo di Kementerian PUPR RI.
Hal ini seperti diungkapkan Kepala Bappeda Provinsi Gorontalo Budiyanto Sidiki, saat dihubungi terpisah melalui selular Kamis (27/02) pagi tadi.
“Kami mengusulkan program kegiatan infrastruktur Gorontalo tahun 2020, ke Kementerian PUPR,” ujarnya.
Budi katakan ada beberapa program yang diusulkan, dan ini dilakukan Pemerintah Provinsi Gorontalo demi kesejahteraan masyarakat.
“Pembangunan yang berkembang bagus dan pesat, akan memberikan dampak terhadap perekonomian masyarakat yang erat kaitannya dengan kesejahteraan mereka. Dan itu sudah kami lakukan dan terus diperjuangkan,” tutup Budi.