Empat Tenaga Kesehatan di Gorontalo Positif COVID-19

Tenaga Kesehatan Covid-19 Gorontalo
Tenaga Kesehatan Covid-19 Gorontalo

READ.ID – Sebanyak empat tenaga kesehatan di Gorontalo positif COVID-19. Hal itu sebagaimana disampaikannya Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Gorontalo dr Triyanto Bialangi dalam konferensi pers di Kantor Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo, Jumat (19/06).

“319 Spesimen kami terima, dengan rincian negatif 300 spesimen dan 19 spesimen positif yang terdapat didalamnya pasien lama 13 orang dan sementara pasien Positif COVID-19 yang baru sebanyak 6 orang,” kata dr Trianto Bialangi.


banner 468x60

Dari enam orang yang terkonfirmasi positif Covid-19 tersebut, empat orang diantaranya merupakan tenaga kesehatan di Gorontalo.

Adapun tenaga kesehatan ini, yakni pasien 215, IKP, perempuan 23 tahun, asal kelurahan Dulomo, Kecamatan Kota Utar, Kota Gorontalo.Pasien merupakan tracking kontak dari pasien 168.

Pasien 216, AHT, Laki laki 40 tahun asal Desa Tuladenggi, Kecamatan Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo. Pasien merupakan tracking kontak dari pasien 141.

Pasien 219, NWS perempuan 32 tahun, asal Desa Ulapato, Kecamatan Telaga, Kabupaten Gorontalo.
Pasien ini juga merupakan tenaga kesehatan,ia tracking kontak dari pasien 202.

Pasien 220, ZMA, perempuan 26 tahun, asal Desa Limehu, Kecamatan Tabongo, Kabupaten Gorontalo. Pasien merupakan tenaga kesehatan hasil tracking kontak dari pasien 202.

Sementara dua orang lainya yang terkonfiramsi positif, yakni pasien 217, HL, laki-laki 58 tahun, asal Kelurahaan Moodu, Kecamatan Kota Timur, Kota Gorontalo dan Pasien 218, KP, laki-laki 51 tahun, asal Kelurahan Tenda, Kota Gorontalo, Pasien ini sudah masuk rumah sakit, dan mempunyai komorbit.

Hinga saat ini, total pasien yang terkonfirmasi positif 220 orang, meinggal 8 orang, dan sembuh 125 orang.

(Aden/RL/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90