Gunakan Sistem E-voting, Pemilih di Pilpres BEM UNG Meningkat

Pilpres BEM UNG
Partisipasi pemilih di Pemilihan Presiden (Pilpres) Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) dengan menggunakan sistem E-voting, meningkat pemilihnya dibanding dari tahun-tahun sebelumnya.

READ.ID – Partisipasi pemilih di Pemilihan Presiden (Pilpres) Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) dengan menggunakan sistem E-voting, meningkat pemilihnya dibanding dari tahun-tahun sebelumnya.

Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni UNG, Karmila Machmud merasa bangga adanya partisipasi pemilih di Pilpres BEM yang melonjak tinggi. Walaupun pemilihannya menggunakan sistem E-voting, ia mengapresiasi dengan adanya pesta demokrasi di UNG tersebut, karena berjalan lancar dan sukses.

“Kami bangga sekali karena dari jumlah pemilih tahun ini mencapai angka 12.056 pemilih dengan kondisi mahasiswa yang lagi libur. Sedangkan, tahun-tahun sebelumnya yang menggunakan sistem manual hanya mencapai 7.000 dan paling banyak 10.000,” imbuhnya.

Dengan adanya E-voting, kata Karmila, telah menjawab apa yang selama ini yang di cita-citakan kampus peradaban tersebut.

“Saya berharap, semoga hasil ini bisa diterima oleh semua pihak, karena kita lihat tadi dalam pemilihan kita adakan live, agar ada yang berada dikampung itu ikut merasakan pesta demokrasi mahasiswa ini,” tutur Karmila.

Ia juga berharap, agar kandidat yang menang maupun kalah bisa berbesar hati untuk menerima hasil Pilpres BEM UNG 2020. Sehingga, tidak tercipta konflik sampai penetapan pelantikan nanti.

“Kami juga akan melakukan evaluasi dari hasil ini dan tahun selanjutnya akan dilakukan seperti ini, serta akan dipermantapkan,” pungkasnya.

Seperti diketahui, Pasangan nomor urut 2, Mohammad Rifaldi Ibura dan Siti Rahmawati Djula dinyatakan pemenang di Pemilihan Presiden (Pilpres) Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) dengan sistem E-voting online, Selasa (14/01).

Pasangan urut 1 yang diusung dari Fakultas Ilmu Pendidikan, Fakultas Hukum, Fakultas Matematika dan IPA, serta Fakultas Perikanan tersebut, setelah mengalahkan pasangan nomor Urut 1, Ilyas dan Ikram Kango, yang diusung Fakultas Ekonomi maupun Fakultas Olahraga dan Kesehatan.

Dari hasil E-voting pemilih, Rifaldi dan Siti memperoleh suara terbanyak yakni 6.563 suara, sedangkan Ilyas dan Ikram mendapatkan 5.462 suara. Jadi jumlah selisi suara berjumlah 1.101 suara. (Jeff/Read.id)

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version