Jurnalis Gorontalo akan Gelar Turnamen Mini Soccer, Pendaftarannya Sudah Dibuka

banner 468x60

READ.IDWartawan yang tergabung dalam Jurnalis Gorontalo bersepakat menggelar turnamen Mini Soccer. Kegiatan bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan antara para jurnalis di kabupaten / kota se-Provinsi Gorontalo.

Dalam kegiatan itu, bukan hanya melibatkan wartawan saja. Dari unsur Humas dan Kominfo di kabupaten / kota, juga akan bersama-sama dengan wartawan untuk bertanding dalam ajang turnamen itu.


banner 468x60

Sekretaris Panitia Journalist Mini Soccer Championship Helmi Rasid menuturkan sengaja turnamen ini dilakukan untuk mempererat tali silaturahmi antara wartawan dengan humas kominfo kabupaten / kota di Gorontalo.

“Dalam kegiatan ini juga, momen untuk saling kenal antara wartawan di kabupaten/kota. Seperti, wartawan yang berada di Kabupaten Pohuwato terkadang tidak kenal dengan wartawan yang berada di Kabupaten Gorut dan Kabupaten Gorontalo. Begitu juga sebaliknya. Nah, momen ini jadi ajang saling mengenal antarsatu sama lain,” ujarnya.

Dijelaskan Helmi, begitu juga dengan keberadaan humas kominfo di kabupaten/kota. Sengaja dilibatkan, agar humas mengenal wartawan yang berada diwilayahnya masing-masing. Sebab, banyak wartawan yang melakukan peliputan umum dan tiba-tiba melakukan konfrimasi di humas pemerintah daerah, terkadang masih menuai perdebatan.

Dengan adanya kegiatan ini, semua kita akan saling kenal. Seperti pepatah, jika tak kenal maka tak sayang. Maka, sangat penting kegiatan ini dilaksanakan demi mewujudkan harmonisasi antara wartawan dan humas di pemda kabupaten / kota, ”kata Helmi.

Untuk pendaftaran, peserta dari media yang tidak membebankan 300 ribu setiap klub. Sementara untuk humas dibebankan biaya pendaftaran 500 ribu setiap klub.

Kini, pendaftaran telah dibuka sejak 21-31 Mei 2021. Sementara untuk turnamen akan dimulai pada 11 Juni 2021.

Jadi, tunggu apalagi. Yuk, daftarkan klub Anda segera dan raih hadiah puluhan juta rupiah dari kegiatan sepak bola mini tersebut.

(Aden / Baca)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90