Kejati Jawa Timur Salurkan Sembako Kepada Korban Gempa di Blitar

Kejati Jawa Timur
banner 468x60

READ. ID – Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa timur beserta jajarannya menyalurkan bantuan sembako untuk korban bencana gempa bumi di sejumlah wilayah.

Pendistribusian bantuan ini dipimpin langsung oleh Kepala Kejati (Kajati) Jawa Timur M. Dhofir ke tiga lokasi, yaitu Kabupaten Lumajang, Kabupaten Malang, Kabupaten Blitar, Kamis (15/04/2021)


banner 468x60

Di Kabupaten Blitar Kajati Jatim didampingi Asisten pembinaan dan Kajari Blitar dan Forkompimda kabupaten Blitar, mengunjungi desa Sawentar, kecamatan Kanigoro, yang rumahnya hancur terdampak gempa.

Kepala Kajati menjelaskan, adapun rincian bantuan, yakni beras 10 ton, gula 576 kilogram, minyak goreng 576 liter dan mie instan 280 kardus.

” Semoga dengan bantuan ini bisa meringankan beban saudara kita yang terkena dampak bencana alam gempa, dan dengan bantuan ini dapat bermanfaat dan tepat sasaran” tegasnya

Ia berharap dengan diberikannya bantuan tersebut dapat meringankan beban saudara saudara apalagi saat ini pandemi covid-19 belum berlalu.

Dalam kesempatan yang sama Kajari Blitar, Bangkit Sormin mengatakan bahwa Kajati hari ini sudah melakukan kegiatan bantuan kemanusiaan, walaupun semua tidak bisa tersampaikan.

” Mudah mudahan bantuan tersebut bisa dapat meringankan beban warga yang terdampak” tukasnya

Bangkit selanjutnya mengharapkan kepada warga yang terdampak, meskipun tidak seberapa harganya dibanding dengan keadaan akibat gempa bumi.

” Mudah mudahan dengan kehadiran Kajati dan jajaran kejaksaan serta Fokompimda Blitar, masyarakat yang terdampak ini, bisa menjadi tali asih, apalagi dibulan suci ramadhan ini” pungkasnya.

(didik)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90