Kemenperin : Gorontalo Bisa Bersaing Potensi Sumber Daya Manusia

FOTO: Fikri
banner 468x60

READ.ID,- Pada kunjungan kerjanya ke Provinsi Gorontalo, Dirjen IKM Gati Wibawaningsih, menjadi salah satu narasumber pada Dialog Publik 4 Tahun Pemerintahan Jokowi-JK dengan tema Peluang dan Tantangan Generasi Muda Menghadapi Revolusi 4.0 yang berlangsung di Auditorium Universitas Negeri Gorontalo.

Dirjen IKM mengapresiasi potensi sumber daya manusia di Provinsi Gorontalo. Dirinya mengakui, meskipun Provinsi Gorontalo jauh dari Ibukota Negara, tetapi sumber daya manusianya bisa bersaing dengan daerah lain di Indonesia.


banner 468x60

“Kalau kita lihat Gorontalo itu sangat jauh dari Jakarta, belum tentu semua orang datang ke Gorontalo. Tetapi ternyata ada mahasiswa Gorontalo yang diundang untuk memberikan paparan di United Nation, ini sangat membanggakan. Potensi SDM Gorontalo bagus sekali. Gorontalo perlu digandeng oleh pemerintah pusat untuk lebih dikembangkan lagi,” ujar Gita Wibawaningsih.

Sementara itu Wagub Idris Rahim yang turut didampingi oleh Sekda Provinsi Gorontalo Darda Daraba bersama Asisten Bidang Pemerintahan Sukri Botutihe dan Kepala Dinas Kumperindag Mohamad Nadjamudin, mengapresiasi upaya pemerintah pusat melalui Kemenperin untuk mengembangkan potensi kelapa Gorontalo.

Idris mengutarakan, Pemprov Gorontalo sangat membutuhkan dukungan pemerintah pusat melalui berbagai program untuk mewujudkan visi masyarakat Gorontalo yang unggul, maju, dan sejahtera. “Dukungan dan sinergi program seperti inilah yang sangat kami butuhkan untuk kemajuan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat di Provinsi Gorontalo,” tandas Idris.*****

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90

Leave a Reply