READ.ID – Ketua DPRD Kota Gorontalo Hardi Sidiki menyampaikan apresiasi terhadap upaya pemerintah kota, dalam upaya meningkatkan keamanan dan ketertiban di masyarakat, jelang hari raya idul fitri tahun 2024.
Hal ini disampaikan Hardi Sidiki, usai mengikuti rapat Forkopimda bersama Wali Kota dan pimpinan OPD, dan camat, Rabu (3/4/2024).
Hardi Sidiki mengatakan, upaya dalam meningkatkan keamanan dan ketertiban di masyarakat sangat penting dilakukan jelang lebaran idul fitri. Apalagi, kata Hardi, dalam menghadapi tiga event penting, yang akan berlangsung di Kota Gorontalo.
“Yakni, tiga event tersebut yakni pelaksanaan pasar senggol, gebyar Tumbilotohe, dan perayaan hari raya ketupat”, ungkap Hardi.
Untuk itu, dalam memastikan bahwa keamanan, ketertiban, dan ketentraman masyarakat dalam menghadapi melaksanakan event tersebut, maka diperlukan upaya pemerintah dan dukungan semua masyarakat, agar tiga event ini bisa berjalan dengan baik dan sukses.
Tidak hanya itu, Hardi pun memberikan apresiasi kepada pemkot, dalam menjamin
ketersediaan barang-barang bahan kebutuhan pokok, jelang hari raya nanti.
“Olehnya, kami berharap dalam pelaksanaan implementasi tiga event nanti, dapat berjalan dengan lancar, aman, dan sukses, serta sesuai yang disepakati bersama dalam rapat forkopimda”, pungkasnya.