Lembaga Adat Pohuwato Imbau Warga Patuhi Kebijakan Pemerintah

Lembaga Adat Pohuwato
banner 468x60

READ.ID – Lembaga Adat Kabupaten Pohuwato imbau warga tetap mematuhi setiap kebijakan pemerintah walaupun tengah bersiap untuk penerapan New Normal.

Hal ini demi keselamatan bersama di tengah pandemi Covid-19 yang saat ini melanda Provinsi Gorontalo termasuk Kabupaten Pohuwato.


banner 468x60

Seperti diketahui, sebagai langkah persiapan menuju New Normal, Pemerintah Daerah telah mengizinkan kembali pembukaan tempat ibadah baik itu Masjid, Gereja maupun Pura yang sebelumnya kurang lebih 2 bulan disepakati untuk beribadah di rumah demi menghindari penularan virus Corona.

Selain itu, ruang publik yang mulai dibuka lainnya adalah pasar mingguan. Dimana sebelumnya pasar mingguan sempat ditutup selama beberapa pekan lamanya

Olehnya, Ketua Lembaga Adat Pohuwato berharap meski sudah dibuka, ada beberapa protokol kesehatan yang wajib diterapkan dan dipatuhi masyarakat baik di tempat ibadah maupun di pasar. Seperti selalu memakai masker dan menjaga jarak

“Kami segenap pengurus dan pemangku adat Kabupaten Pohuwato mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk sama-sama kita mendukung program pemerintah dalam upaya mencegah dan mengantisipasi penyebaran virus Corona di Kabupaten Pohuwato,” harap Ketua Lembaga Adat Pohuwato, Bani Imran Kaluku didampingi sejumlah pemangku adat. (Adv/Dodi/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90