banner 468x60

Marten Taha Salurkan Bantuan Bagi Pelaku Usaha UMKM di Kota Gorontalo

Pelaku Usaha

READ.ID – Wali Kota Marten Taha menjelaskan bahwa ada tiga masalah utama yang dihadapi oleh pelaku usaha. Diantaranya yaitu, modal, pemasaran, dan manajeman.

Hal ini disampaikan Wali Kota Gorontalo, pada kegiatan penyerahan bantuan kepada masyarakat pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kota Gorontalo, Minggu (27/11/2022).

Dikatakan Wali Kota, penyerahan bantuan ini merupakan upaya yang dilakukan oleh pemerintah, untuk membangkitkan usaha masyarakat. Diakui Wali Kota, bagi pelaku usaha yang dimulai dari nol adalah pekerjaan yang tidaklah mudah.

Untuk itu, salah satu program yang dilakukan oleh pemerintah, adalah bagaimana membangkitkan usaha masyarakat melalui penyerahan bantuan seperti ini.

Misalnya, kata Wali Kota, ada warga yang memiliki usaha jahit baju, maka pemerintah memberikan bantuan berupa mesin jahit. Begitpula dengan usaha-usaha lainnya, seperti usaha warung, salon kecantikan, dan lain-lain.

“Olehnya, bantuan yang diserahkan ini adalah sebagai penambah modal, agar usaha yang dijalani terus bergerak dan maju”, ungkap Wali Kota.

Marten Taha pun berharap, agar masyarakat pelaku usaha terus meningkat lebih baik lagi, dan maju, tutup Wali Kota.

Baca berita kami lainnya di

banner 468x60