Masyarakat Pohuwato Belanja Sembako Murah di Baksos NKRI

FOTO: Salman
banner 468x60

READ.ID,- Bakti sosial NKRI Peduli Pemprov Gorontalo yang digelar di lapangan Desa Botubilotahu, Kecamatan Marisa, Kabupaten Pohuwato, Jumat (25/1/2019), disambut antusias oleh ribuan warga.

Warga mengaku senang dengan berbagai pelayanan yang diberikan Pemprov Gorontalo melalui pelayanan kesehatan gratis, pasar murah, penyaluran zakat mal dari Baznas Provinsi Gorontalo, serta penyerahan sejumlah bantuan. Seperti diungkapkan oleh Warni Tantu, seorang warga Desa Botubilotahu yang memanfaatkan pasar murah untuk berbelanja kebutuhan pokok.


banner 468x60

“Saya membeli rempah-rempah, minyak goreng, gula pasir, dan ikan. Saya senang sekali, harga-harganya murah. Satu kilogram minyak goreng hanya dijual Rp10 ribu, di warung sekitar sini harganya Rp15 ribu perkilogram. Begitu juga rempah-rempah dan gula,” ungkap Warni Tantu.

Hal senada juga disampaikan Samin Rupu, warga Desa Marisa Utara, salah satu penerima santunan zakat mal dari Baznas Provinsi Gorontalo. Bapak yang sehari-harinya bekerja sebagai buruh tani mengaku sangat senang menerima santunan tersebut.

“Senang sekali saya menerima bantuan ini. Terima kasih kepada pak Gubernur. Zakat ini akan saya gunakan membeli kebutuhan pokok keluarga,” ujar Samin.

Warni dan Samin pun berharap kegiatan bakti sosial tersebut bisa terus dilaksanakan di Kecamatan Marisa.

Sebelumnya pada kesempatan itu Gubernur Gorontalo Rusli Habibie menyerahkan secara simbolis bantuan rumah layak huni dan santunan zakat mal kepada keluarga penerima manfaat. Rumah layak huni yang diserahkan sebanyak 88 unit dengan total anggaran Rp2,7 miliar yang dialokasikan Pemprov Gorontalo di Kecamatan Marisa, Kabupaten Pohuwato.

“Sejak periode pertama menjadi Gubernur pada tahun 2012-2017, sampai periode kedua saat ini, saya turun terus untuk menyapa dan melihat apa yang dibutuhkan rakyat di seluruh wilayah Provinsi Gorontalo. Ini sesuai instruksi Presiden Jokowi agar pemerintah selalu hadir di tengah-tengah masyarakat,” jelas Gubernur Rusli Habibie dalam sambutannya.

Ditambahkannya, pelaksanaan bakti sosial NKRI Peduli akan terus dilaksanakan hingga berakhir masa kepemimpinannya pada tahun 2022. Menurut Gubernur dua periode tersebut, bakti sosial NKRI Peduli sangat bermanfaat dalam menurunkan angka kemiskinan di Provinsi Gorontalo.

“Kegiatan bakti sosial ini akan kami lakukan terus menerus. Kami akan keliling ke seluruh wilayah Provinsi Gorontalo, karena kegiatan ini sangat dinantikan oleh masyarakat,” tandas Gubernur Rusli Habibie.****

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90

Leave a Reply