Muksin Brekat Minta Pemda Perbaiki Akses Jalan Menuju Pasar Sentral

Muksin Brekat
banner 468x60

READ.ID – Anggota DPRD Kota Gorontalo Muksin Brekat meminta pemerintah daerah agar turut merevitalisasi akses jalan menuju pasar sentral Kota Gorontalo pasca ditinggalkan pedagang.

Dikatakan Muksin, setelah pindah ke lapak pasar sentral yang baru, pada pedagang telah meninggalkan bekas bangunan lapak yang lama dan membuat akses ke pasar sentral menjadi terganggu.


banner 468x60

“Perlu dilakukan pembersihan karena sisa bangunan lapak meninggalkan bekas semen pada jalan menuju pasar sentral,” kata Muksin Brekat, Rabu (6/9/2023).

Untuk itu, Wakil Ketua Komisi B DPRD Kota Gorontalo itu meminta agar pemerintah daerah dapat memperbaiki bekas bangunan lapak pedagang yang lama.

“Saya sempat berkomentar kepada pihak pemerintah jangankan bekas-bekas semen yang di bekas lapak relokasi itu jalannya pun harus diperbaiki, kalau perlu dilakukan pemeliharaan jalan. Dengan begitu, selain dari sisi manfaat kepada pengguna jalan, sisi estetika juga dapat, dan itulah yang menggambarkan Kota Gorontalo,” tandasnya.

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90