Pemkab Pohuwato Kembali Resmikan Gedung Puskesmas Baru

READ.ID – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pohuwato melalui Dinas Kesehatan, terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan dengan program pembangunan Puskesmas sesuai standar Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI).

Deketahui, program tersebut merupakan hasil sinergi antara pemerintah pusat dan daerah untuk memperluas cakupan serta mutu pelayanan kesehatan kepada seluruh lapisan masyarakat.

Salah satu implementasi dari program tersebut adalah peresmian gedung baru UPTD Puskesmas Motolohu di Kecamatan Randangan, Kabupaten Pohuwato, oleh Wakil Bupati Pohuwato, Iwan Adam, pada Jumat (25/04/2025).

Acara peresmian yang ditandai dengan pengguntingan pita dan pemotongan tumpeng ini turut dihadiri oleh, Kadis Kesehatan, Fidi Mustafa, Camat Randangan Sadruddin Saleh, Kepala Puskesmas Triwijayati Juhari, Kabag Hukum Owin Mohi, sejumlah tokoh masyarakat, kepala desa, kader kesehatan, serta masyarakat setempat.

Dalam sambutannya, Wabup Iwan menekankan pentingnya kualitas pelayanan dalam penyelenggaraan organisasi kesehatan.

“Pelayanan yang baik adalah kunci dari penyelenggaraan suatu organisasi, Tenaga kesehatan diharapkan dapat menumbuhkan karakter yang kuat dan berkarisma dalam melayani masyarakat,”tuturnya

Selanjutnya, Iwan menyampaikan dengan diresmikannya gedung baru Puskesmas Motolohu, diharapkan pelayanan kesehatan di Kecamatan Randangan semakin meningkat dan merata, serta menjadi bagian dari upaya pemerintah dalam mewujudkan sistem kesehatan nasional yang adil dan berkualitas.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pohuwato, Fidi Mustafa dalam kesempatan yang sama menjelaskan Puskesmas Motolohu harus dapat terus berkembang dan ke depan bisa ditingkatkan statusnya menjadi Rumah Sakit Tipe D.

Fidi juga menegaskan, bahwa Puskesmas Randanga  yang memiliki cakupan hingga 13 desa, harus mampu menjangkau seluruh wilayah dengan pelayanan yang optimal.

Lebih jauh, Fidi menambahkan, bahwa saat ini masih terdapat lima unit Puskesmas di Kabupaten Pohuwato yang belum memenuhi standar nasional Kemenkes, dan pihaknya kini tengah berjuang untuk mendapatkan dukungan anggaran dari pemerintah pusat guna menyelesaikan pembangunan dan peningkatan fasilitas tersebut.

“Sebagai bagian dari rencana pengembangan layanan kesehatan, pada tahun anggaran 2026, Pemerintah Kabupaten Pohuwato merencanakan pembangunan 28 unit Puskesmas Pembantu (Pustu) baru serta melakukan rehabilitasi berat terhadap sembilan unit lainnya. Masing-masing unit akan didukung dengan alokasi anggaran sebesar Rp1 miliar,”pungkasnya

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version