Peringati HKN ke-58, Wali Kota Gorontalo Tekankan Integritas Profesi Kesehatan, Amanah dan Tanggungjawab Jalani Tugas

HKN Kota Gorontalo
banner 468x60

READ.ID – Wali Kota Marten Taha menyatakan bahwa petugas kesehatan merupakan salah satu profesi yang mulia. Sebab, banyak melakukan aktivitas yang berhubungan dengan pelayanan dalam menyelamatkan nyawa manusia, serta meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.

Hal ini disampaikan Marten Taha, pada kegiatan peringatan Hari Kesehatan Nasioal (HKN) ke-58 tingkat Kota Gorontalo di Lapangan Buladu, Sabtu (05/11/2022).


banner 468x60

Dalam peringatan kali ini, Marten Taha meminta agar jajaran kesehatan untuk senantiasa bekerja dengan penuh dedikasi. Juga, semangat dalam pengabdian.

“Serta, mengutamakan integritas atas profesi kesehatan, komitmen atas tanggungjawab serta amanah dalam melaksanakan tugas”, ungkap Marten Taha.

Tidak hanya itu, menurut Wali Kota yang paling penting adalah bagaimana selalu meningkatkan skill dan kompetensi diri.

Karena, kata Wali Kota, tantangan kedepan semakin berat. Terutama dalam menghadapi masalah penyakit menular dan penyakit tidak menular, yang masih tetap ada. Apalagi, muncul penyakit baru yang sebelumnya tidak ada kemudian tiba-tiba menjadi ada.

Bagi Wali Kota sendiri, kebutuhan akan SDM dibidang kesehatan yang masih kurang, kemudian pembiayaan kesehatan masih belum terpenuhi, juga anggaran dalam menyediakan fasilitas kesehatan yang memadai masih jauh dari ideal, pun menjadi suatu hal yang dihadapi.

Namun, dengan berbagai permasalah yang dihadapi, Marten Taha tetap optimis dan semangat bersama, untuk mampu mencapai target menuju Kota Gorontalo yang smart.

“Intinya, dengan semangat kebersamaan kita harus optimis dalam mencapai target, Yakni target Indonesia Sehat Kota Gorontalo Sehat, semakin kuat dan semakin berprestasi menuju Kota Gorontalo yang smart”, ucap Marten Taha.

Dalam peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58 ini, juga dilakukan pencanangan kegiatan imunisasi PCV (Pneumococcal Conjugate Vaccine), imunisasi HPV (Human Paviloma Virus) dan Bian (Bulan Imunisasi Anak) serta pencanangan Kawasan Tanpa Rokok (KTR) pada seluruh fasilitas kesehatan di Kota Gorontalo.

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90