banner 468x60

Reses, Anggota DPRD Provinsi Dapil Kabupaten Gorontalo B Minta Perbaikan Jalan di Desa Puncak Segera Dilaksanakan

Desa Puncak

READ.ID – Anggota DPRD Provinsi Gorontalo Daerah Pemilihan (Dapil) Kabupaten Gorontalo B, meminta pemerintah provinsi untuk segera melakukan perbaikan jalan yang ada di Desa Puncak, Kecamatan Pulubala.

Mengingat, jalan dengan panjang 14 Kilometer tersebut, merupakan tanggungjawab dari pemerintah provinsi, karena status jalan tersebut sudah menjadi kewenangan provinsi. Namun, dari tinjauan dilapangan, kondisi jalan tersebut sampai saat ini, masih mengalami kerusakan yang parah.

Ditemui awak media, anggota DPRD Provinsi Gorontalo Sun Biki menyampaikan, saat ini pihaknya tengah berupaya untuk memperjuangkan perbaikan jalan provinsi yang ada di Desa Puncak.

“Jadi, kunjungan lapangan pelaksanaan reses hari ini, adalah untuk memastikan kapan waktu pelaksanaan pekerjaan perbaikan jalan di Desa Puncak”, ungkap Sun Biki, saat melakukan kegiatan reses di Desa Puncak, Senin (13/2/2023).

Menurut Sun Biki, upaya untuk perbaikan jalan sendiri, sudah dilakukan sejak tahun lalu, untuk memperoleh dana pemeliharaan secara berkala.

“Olehnya, kami terus melakukan push lagi, terkait anggaran, sehingga dapat direalisasikan oleh instansi terkait, sebab jalan ini sudah terlalu parah”, ungkap Sun Biki, yang melaksanakan reses kunjungan lapangan bersama Venny Anwar selaku ketua tim reses Dapil Kabupaten Gorontalo B.

Sun Biki pun menyebut, untuk anggaran yang dibutuhkan dalam perbaikan jalan tersebut, diperkirakan sebesar 10 Milyar.

“Untuk itu, kami meminta agar pihak PUPR Provinsi, agar segera melakukan realisasi, perbaikan jalan di Desa Puncak ini”, harapnya.

Baca berita kami lainnya di

banner 468x60