Rudini Masuara Raih Penghargaan The Most Populer 2021 dari IHRDP Foundation Internasional

READ.ID – Kepala Dinas (Kadis) Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Rudini Masuara meraih penghargaan The Most Populer 2021 dari International Human Resources Development Program (IHRDP Fondation) Internasional.

IHRDP adalah lembaga pemberi penghargaan lembaga pembantu penelitian dan pengembangan sumber daya manusia lembaga non politik nonprofit (nirlaba) sesuai keputusan Menteri Hukum dan HAM Republik Indonesia tahun 2008.


banner 468x60

Pada kegitan yabg diselenggarakan di Hotel Aston, Manado, Rudini menerima penghargaan kategori putra putri berprestasi dan berdedikasi dalam pembangunan di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) tahun 2021, Sabtu (20/03).

“Alhamdulillah Kadis PUPR Bolmut masuk di 8 kriteria penilaian IHRDP,” ucap Rudini pada media Read.id.

Rudini diberikan penghargaan ini karena dianggap tokoh yang berprestasi dan berdedikasi tinggi untuk Daerah.

“Insyaallah dengan diberikannya penghargaan ini, akan menambah dan memacu semagat untuk terus bekerja dan berinovasi untuk masyarakat bolmut,” ujar Rudini.

Adapun penilaian IHRDP Fondation dalam memberikan pernilaian berdasarkan kajian dan seleksi yang dilakukan oleh panitia, dibantu tim pengamat, baik secara langsung maupun melalui media massa (cetak dan elektronik).

(SVG/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90