SAR Gorontalo Kirim Personil Tangani Bencana di Bolmong

READ.ID,- Rabu (27/02) pukul 12.00 wita tadi Tim Search and Rescue (SAR) Gorontalo, melepas delapan personil untuk membantu menangani bencana tanah longsor di Desa Bakan Kecamatan Lolayan Kabupaten Bolaang Mongondow.

Satu tim rescue ini diinformasikan nantinya akan bergabung dengan BKO SAR Kansar Manado di tempat kejadian bencana. Demikian kata Kepala sub seksi operasi, siaga pencarian dan pertolongan SAR Gorontalo Suktianto.

“Kami berharap, dalam kejadian bencana alam ini tidak ada korban jiwa,” ujarnya.

Tugas yanh dilakoni personil SAR Gorontalo, sudah merupakan tanggujawab SAR sebagai instansi yang menangani bencana.

“Informasi yanh kami dapatkan sementara ini, dilokasi kejadian sudah ada beberapa petugas SAR dari daerah lain, termasuk Manado. Dukungan masyarakat sangat kami harapkan, dalam pelaksanaan tugas yang kami jalankan,” tukasnya. (bink)

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version