banner 468x60

Spesial, Di Pohuwato Ketua DPRD Bangunkan Masyarakat Makan Sahur

Bulan Suci

READ.ID – Berbagai macam cara umat muslim di penjuru Nusantara bahkan Dunia, untuk menyambut Bulan Suci Ramadhan denga cara yang terbilang unik.

Termasuk umat muslim di Provinsi Grontontalo, yang terbilang unik dengan adanya tradisi Koko’o atau ketuk sahur, dimana sabagian umat muslim di daerah itu melakukan parade sembari mengetuk kentongan bambu dengan maksud mengingatkan muslim lainnya untuk melaksanakan makan sahur.

Di Kabupaten Pohuwato, tidak hanya unik dengan adanya tradisi tersebut, akan tetapi juga menjadi spesial dikarenakan yang memimpin tradisi tersebut adalah Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).

Ketua DPRD Pohuwato, Nasir Giasi menjelaskan, ini bukan pertama kali bagi dirinya bersama sebagian masyarakat menggelar tradisi koko’o untuk mengingatkan masyarakat bahwa sudah waktunya makn sahur.

“Sejak 6 Tahun lalu saya mengikuti budaya koko’o, budaya yang telah wariskan para leluhur kita, untuk membangunkan umat muslim pohuwato khususnya di malam pertama masih banyak yang terlelap tidurnya untuk kita ingatkn bersama,”ungkapnya, Kamis (23/03/2023)

Selanjutnya, Nasir yang melakukan parade koko’o bersama ratusan muda mudi itu mengatakan, semoga apa yang telah dilakukan dijadikan oleh Allah SWT sebagai pahala untuk mereka.

Disamping itu, kepada para generasi muda, Nasir mengajak mereka untuk sama-sama menjaga stabilitas Kabupaten Pohuwato selama Bulan Suci Ramadhan 1444 Hijriah.

“Semoga ini jadi amal ibadah kita, sehingga kita dan daerah tercinta ini di jauhkan dari maarabahaya, mala petaka, juga generasi kita dijauhkan dari narkoba, dan minuman keras,”pungkasnya

Baca berita kami lainnya di

banner 468x60